Ukuran Shock Belakang Supra dan Dampak Mengganti Ukuran Nya

Ukuran Shock Belakang Supra – shock breaker merupakan komponen sepeda motor yang mempunyai fungsi sebagai peredam getaran dan menjaga kestabilan motor. Karena fungsinya yang penting, bagi anda pemilik Honda Supra, sebelum mengganti dan memodifikasi shock belakang, anda perlu mengetahui standar ukuran shock belakang Supra.

Lantas berapa ukuran shock belakang supra? Ukuran shock belakang Supra X adalah 340 mm, ukuran shock belakang Supra Fit adalah 340 mm , ukuran shock belakang Supra Fit New adalah 320, ukuran shock Supra X 125 adalah 320 mm, dan ukuran shock belakang Supra X 125 FI adalah 340 mm.

untuk mengetahui tentang ukuran shock belakang Supra lebih lengkanya, silahkan membaca artikel berikut.

Daftar Isi :

  • Ukuran Shock Belakang Supra
  • Dampak Mengganti Ukuran Shock Belakang
  • Tanda Shock Belakang Perlu Diganti
  • Tips Merawat Shock Belakang Supra

Ukuran Shock Belakang Supra

Honda Supra memiliki beberapa tipe yang berbeda. Tidak hanya tipenya yang berbeda, beberapa komponen yang digunakan juga memiliki spesifikasi yang berbeda, salah satunya spesifikasi ukuran shock belakang.

Berikut ini adalah daftar ukuran shock belakang Supra berdasarkan tipe yang disajikan dalam bentuk tabel :

Tipe MotorUkuran Shock Belakang
Supra X 125 FI340
Supra X 125320
Supra Fit New320
Supra Fit340
Supra X340

Jika anda sedang mencari Shock belakang Supra Original anda bisa membelinya via Shopee, selain itu anda juga bisa mendapatkan berbagai voucher diskon dan voucher  gratis biaya pengiriman. Anda bisa klik link dibawah ini untuk melihat produknya :

Dampak Mengganti Ukuran Shock Belakang Supra

Meski sudah memiliki ukuran standar yang diperhitungkan oleh Honda sesuai dengan spesifikasi dan fungsi kendaraan, tak jarang banyak pengendara merasa kurang puas dengan berbagai alasan.

Berikut dampak yang dapat muncul dari mengganti ukuran shock belakang Supra?

Dampak Positif Mengganti Ukuran Shock Belakang

Dampak Positif Mengganti Ukuran Shock Belakang Lebih Panjang

Menggani ukuran shock belakang denghan ukuran yang lebih panjang dapat membuat ground clearance  atau jarak motor dengan permukaan tanah lebih tinggi, sehingga motor tidak mudah mentok saat melewati jalan rusak dan polisi tidur.

Dampak Positif Mengganti Ukuran Shock Belakang Lebih Pendek

Mengganti ukuran shock belakang lebih rendah cenderung memberikan manfaat pada pengendara dengan postur tubuh pendek, karena motor akan lebih mudah dikendarai dan lebih seimbang.

Dampak Negatif Mengganti Ukuran Shock Belakang

Dampak Negatif Mengganti Shock Belakang Lebih Panjang

Mengganti shock depan jauh lebih panjang dari ukuran standar, berisiko akan membuat shock mudah patah dan bengkok selain itu juga motor lebih susah dikendalikan.

Dampak Negatif Mengganti Shock Belakang Lebih Pendek

Shock belakang yang ukurannya jauh lebih reandah dari ukuran standar akan membuat motor rentan mentok dengan permukaan jalan terutama ketika melewati polisi tidur dan jalan yang rusak. 

Tanda Shock Belakang Motor Supra Perlu Diganti

Saat shock belakang rusak biasanya akan memunculkan beberapa tanda, berikut ini tanda-tanda shock belakang anda perlu diganti :

  • Terlihat ada rembesan kebocoran oli pada bagian shock
  • Terdengar suara berdecit pada shock belakang
  • Pantulan shock belakang terasa lebih dalam dari biasanya
  • Ban belakang terasa goyang
  • Shock mentok saat berkendara dengan normal

Tips Merawat Shock Belakang Motor Supra

Agar shock anda awet sampai masa penggantian shock belakang dan mencegah adanya kerusakan dini, anda perlu melakukan perawatan [pada shock anda,

Berikut ini adalah beberapa tips dalam merawat shock belakang Supra yang bisa anda ikuti :

  • Menjaga kebersihan shock motor Supra
  • Menimialisisr melewati rute jalan yang rusak dan tidak rata
  • Perhatikan beban bawaan kendaraan anda
  • Lakukan penggantian oli Shock belakang secara rutin sesuai jadwal yang direkomendasikan
  • Hindari penggunaan anting pada modifikasi meninggikan shock.