Samsat Bangka : Jam Buka, Lokasi, & Jadwal Samsat Keliling

samsat bangka
samsat bangka

Samsat Bangka – Bagi warga Kabupaten Bangka, pengurusan surat kendaraan atau pajak kendaraan dilakukan di Samsat Bangka atau Samsat Sungailiat.

Advertisements

Jam berapa Samsat Bangka buka? Jam buka Samsat Bangka adalah Senin – Kamis jam 08.00 – 12.00, Jumat jam 08.00 – 10.30, dan Sabtu jam 08.00 – 11.00.

Daftar Isi :

Advertisements
  • Aplikasi Cek Pajak Online Bangka
  • Alamat Samsat Bangka
  • Jadwal Samsat Bangka dan Nomor Teleponnya
  • Samsat Online Bangka
  • Layanan Samsat Bangka
  • Cakupan Wilayah Samsat Bangka
  • Jadwal Samsat Keliling Bangka
Advertisements

Aplikasi Cek Pajak Online Bangka

Untuk mempermudah penghitungan biaya pajak kendaraan bermotor, Anda bisa menggunakan Aplikasi Cek Pajak Kendaraan yang telah kami sediakan.

Aplikasi tersebut bisa digunakan untuk cek rincian tagihan pajak seperti denda pajak, biaya SWDKLLJ, denda pajak, waktu pembayaran pajak kendaraan, dan informasi penting lainnya.

Informasi yang muncul pada aplikasi tersebut cukup akurat, karena datanya sama dengan e-Samsat di Indonesia.

Untuk download Aplikasi Cek Pajak Online, silahkan Anda download aplikasinya dengan tekan tombol di bawah ini.

cek pajak kendaraan online

Alamat Kantor Samsat Bangka

Nama Kantor Samsat Bangka adalah Samsat Sungailiat. Alamatnya berada di Jl. A. Yani, Parit Padang, Sungai Liat, Kabupaten Bangka, Kepulauan Bangka Belitung.

Kantor Samsat Sungailiat ini berada di sebelah utara Taman Juang. Atau jika dari arah utara, Anda bisa menuju ke PLN Rayon Sungailiat ke selatan kurang lebih 1,8 km. kemudian Anda akan menemukan Kantor Samsat Sungailiat di sebelah barat jalan.

Di area Samsat Sungailiat juga dilengkapi beberapa fasilitas seperti foto copy dan juga Bank Sumselbabel agar masyarakat jadi lebih mudah.

Berikut letak Samsat Sungailiat di google maps:

Advertisements

Jam Buka Kantor Samsat Bangka dan Nomor Teleponnya

Jika ingin datang ke Samsat Sungailiat, Anda harus datang sesuai dengan jam pelayanannya. Atau jika Anda ingin konsultasi, silahkan ajukan pertanyaan dengan hubungi 081995335600 pada jam kerja.

Berikut adalah jadwal layanan Samsat Sungailiat:

HariJam Operasional
Senin – Kamis08.00 – 12.00
Jumat08.00 – 10.30
Sabtu08.00 – 11.00

Samsat Online Bangka

Untuk pembayaran pajak online Samsat Bangka, Anda bisa menggunakan aplikasi SIGNAL. Kemudian Anda akan mendapatkan kode bayar dan bisa melakukan pembayaran online melalui Bank Sumsel Babel ataupun metode pembayaran lainnya.

Layanan Kantor Samsat Bangka

Berikut adalah layanan yang tersedia di Samsat Bangka atau Samsat Sungailiat:

  • Pengesahan ulang kendaraan bermotor (tahunan dan 5 tahun)
  • Pajak kendaraan bermotor (tahunan dan 5 tahun)
  • Balik nama kendaraan bermotor (BBNKB)
  • Mutasi keluar provinsi
  • Pajak air permukaan
  • Pajak alat berat
Advertisements

Cakupan Wilayah Kantor Samsat Bangka

Samsat Bangka atau Samsat Sungailiat mencakup wilayah di seluruh Kabupaten Bangka. Wilayah tersebut antara lain:

  • Kecamatan Sungai Liat
  • Kecamatan Bakam
  • Kecamatan Riau Silip
  • Kecamatan Belinyu
  • Kecamatan Merawang
  • Kecamatan Pemali
  • Kecamatan Mendo Barat
  • Kecamatan Puding Besar

Jadwal Samsat Keliling Bangka

Samsat Sungailiat juga memiliki layanan Samsat Keliling dan Samsat setempoh sebagai upaya mempermudah masyarakat dalam pembayaran pajak tahunan. Layanan Samsat Keliling tersebut hanya untuk pembayaran pajak tahun motor dan mobil.

Untuk jadwal terbaru Samsat Keliling Bangka bisa Anda lihat di website resmi Samsat Sungailiat.

Berikut jadwal Samsat Keliling Bangka bulan Juli 2022, sedangkan untuk jadwal Samsat Keliling Bangka di bulan Agustus 2022 masih belum ada informasi.

Advertisements
HariTanggalJamLokasi
Jum’at01 Juli 202207.15 – 10.15Kantor Desa Kimak Kec. Merawang
Sabtu02 Juli 202207.15 – 10.15Pasar Higeinis Air Ruai Kec. Pemali
Senin04 Juli 202208.00 – 11.30Terminal Baru Belinyu Kec.Belinyu
Selasa05 Juli 202208.00 – 10.45Kantor Desa Tanah Bawah Kec. Puding Besar
Rabu06 Juli 202208.00 – 11.00Kantor Desa Kace Kec. Mendo Barat
Kamis07 Juli 202208.00 – 11.30Bank Sumsel Babel Simpang Lumur Riau Silip
Senin11 Juli 202208.00 – 11.30Terminal Lama Belinyu Kec. Belinyu
Rabu13 Juli 202208.00 – 11.00Bank Sumsel Babel Kec. Puding Besar
Kamis14 Juli 202208.00 – 11.30Kantor Desa Penagan Kec. Mendo Barat
Sabtu16 Juli 202208.00 – 10.15Pasar Kite Sungailiat Kec. Sungailiat
Senin18 Juli 202208.00 – 11.30Terminal Baru Belinyu Kec. Belinyu
Selasa19 Juli 202208.00 – 11.00Kantor Desa Mendo Kec. Mendo Barat
Rabu20 Juli 202208.00 – 11.00Kantor Desa Dalil Kec. Bakam
Kamis21 Juli 202208.00 – 11.30Kantor Desa Pugul Kec. Riau Silip
Sabtu23 Juli 202208.00 – 10.15Pasar Pagi Baturusa Kec. Merawang
Senin25 Juli 202208.15 – 11.30Terminal Lama Belinyu Kec. Belinyu
Selasa26 Juli 202207.15 – 10.15Kantor Desa Mapur Kec, Riau Silip
Rabu27 Juli 202208.00 – 11.00Kantor Desa Maras Senang Kec. Bakam
Kamis28 Juli 202208.00 – 11.00Kantor Desa Kemuje Kec. Mendo Barat

Syarat yang harus dibawa saat pembayaran pajak di Samling Bangka adalah STNK dan KTP asli.