Perbedaan Plat Putih dan Hitam, Apa Saja Sih? Ini Faktanya

Perbedaan Plat Putih Hitam – Sekarang ini sudah banyak ditemukan plat motor warna hitam dan putih di jalan. Padahal, kedua plat nomor tersebut sama – sama digunakan untuk kendaraan masyarakat umum.

Apa perbedaan plat putih dan hitam? Perbedaan plat putih dan hitam kendaraan bermotor adalah warna dan adanya chip RFID yang disematkan pada plat putih. Namun, keduanya memiliki fungsi yang sama yaitu sebagai tanda identifikasi kendaraan.

Bagi Anda yang ingin mengetahui informasi pajak melalui plat nomor, silahkan gunakan Aplikasi Cek Plat Kendaraan. Untuk download Aplikasi Cek Plat Nomor, silahkan tekan download di bawah ini.

Untuk mengetahui informasi tentang perbedaan antara plat nomor hitam dan putih selengkapnya, simak penjelasan artikel berikut.

Daftar Isi :

  • Arti Plat Putih di Motor dan Mobil
  • Perbedaan Plat Putih dan Hitam
  • Kapan Waktu Ganti Plat Hitam ke Plat Putih?
  • Biaya Ganti Plat Putih

Arti Plat Putih di Motor dan Mobil

Ada beberapa warna plat nomor yang ada di Indonesia, salah satunya plat warna putih. Menurut Peraturan Kepolisian No.7 Tahun 2021, plat nomor putih digunakan untuk ranmor perseorangan, badan hukum, PNA, dan badan internasional.

Meskipun plat nomor tersebut sama – sama berwarna putih, tetapi ada perbedaan pada kode plat putih kendaraan perorangan dan PNA.

Berikut arti plat putih dan kode plat yang pada motor atau mobil.

  • Plat putih kode CD (Corps Diplomatic) digunakan untuk perwakilan negara asing (PNA)
  • Plat putih kode CC (Corps Consulat) digunakan untuk perwakilan diplomat asing
  • Plat putih kode CH digunakan khusus Pejabat Konsul Kehormatan
  • Plat putih kode daerah Indonesia digunakan untuk motor atau mobil perorangan atau masyarakat umum. Contoh kode daerah Indonesia seperti AG = Blitar, L = Surabaya, D = Bandung, dan sebagainya.

Penyusunan angka plat nomor kode CD, CC, CH, ataupun plat perorangan sama. Penyusunannya diawali dengan kode plat, kemudian diikuti tiga angka yang menunjukkan kode negara, dan diakhiri nomor urut registrasi kendaraan.

Berikut ini contoh mobil plat putih.

Plat nomor putih mobil diplomat Vietnam
Gambar : Plat putih mobil Diplomatik Negara Vietnam
Plat putih mobil perseorangan
Gambar : Plat putih mobil perorangan

Perbedaan Plat Putih dan Plat Hitam

Di jalan raya telah banyak ditemui plat putih dan plat hitam yang sama – sama digunakan kendaraan perorangan. Lalu, apa perbedaan plat putih dan plat hitam?

Perbedaan plat putih dan hitam hanya ada pada warnanya dan adanya chip RFID yang terpasang pada plat putih.

Namun, kedua plat tersebut memiliki fungsi yang sama, yaitu sebagai nomor registrasi kendaraan. Hanya saja, pemerintah mulai mengganti warna plat dari hitam ke plat putih sejak tahun 2002.

Pergantian warna plat hitam ke plat putih tertulis di Peraturan Kepolisian No. 7 Tahun 2021, menggantikan Peraturan Kepala Kepolisian No. 5 Tahun 2012.

Kenapa ada penggantian plat putih ke hitam?

Tujuan penggantian plat hitam ke putih adalah agar program e Tilang bisa berjalan dengan baik. Hal ini dikarenakan, kamera kesulitan mengidentifikasi plat warna hitam, sehingga plat nomor hitam diganti dengan warna putih bisa terekam jelas.

Kapan Waktu Ganti Plat Hitam ke Plat Putih?

Meskipun kendaraan Anda sekarang masih menggunakan plat hitam, Anda tidak diwajibkan untuk segera menggantinya ke plat putih.

Penggantian plat hitam ke plat putih ini masih dalam proses bertahap, sehingga kepolisian memprioritaskan penggantian plat putih pada kendaraan yang sudah waktunya ganti plat.

Kendaraan yang diprioritaskan untuk ganti plat putih, antara lain kendaraan yang waktunya bayar pajak 5 tahunan, pendaftaraan kendaraan baru, serta kendaraan yang melakukan perubahan kepemilikan.

Biaya Ganti Plat Hitam ke Putih

Tidak ada biaya tambahan untuk ganti plat hitam ke plat putih. Untuk masyarakat yang sudah waktunya ganti plat, maka Samsat akan langsung mengganti plat Anda menjadi plat putih dengan biaya yang sama dengan plat warna hitam.

Berikut ini biaya cetak plat hitam dan plat putih.

KeteranganBiaya
Cetak plat motorRp. 60.000
Cetak plat mobilRp. 100.000