
Plat Nomor N berasal dari Daerah Mana? Plat N adalah kode plat nomor kendaraan wilayah Malang, Pasuruan, Probolinggo, Lumajang, dan Batu.
Kode plat nomor polisi digunakan sebagai identitas kendaraan. Pada plat nomor terdapat kode huruf depan yang menunjukkan asal wilayah, dan kode huruf belakang menunjukkan asal Kota/Kab.
Penting: Untuk mendapatkan informasi kendaraan secara mudah dan cepat, Anda dapat menggunakan Aplikasi Cek Plat Kendaraan yang dapat didownload dan instal melalui tombol berikut.

Daftar Isi :
- Cek Tarif Pajak dan Informasi Pemilik Kendaraan Plat N
- Mengetahui Asal Kota Berdasarkan Huruf Belakang Plat N
- Plat N Malang
- Plat N Pasuruan
- Plat N Probolinggo
- Plat N Lumajang
- Plat N Batu
1. Silahkan Cek Data Kendaraan Via Aplikasi Secara Online
Pengecekan tarif pajak dan informasi pemilik kendaraan plat N dapat dilakukan menggunakan Aplikasi Cek Nomor.
Aplikasi ini terhubung dengan data Samsat-samsat wilayah Indonesia, sehingga tidak hanya kendaraan plat N saja yang dapat menggunakan aplikasi ini, tetapi juga kendaraan dengan plat nomor lain di indonesia

Aplikasi Cek Plat dapat Anda Download dan Install melalui tombol berikut.
FYI : tidak semua daerah menampilkan siapa pemilik kendaraan, namun kebanyakan bisa menampilkan informasi yang bersifat aman untuk pemilik kendaraan.
2. Mengetahui Asal Kota Berdasarkan Huruf Belakang Plat N
Plat nomor tersusun atas 3 kode yang memberikan informasi kendaraan, yaitu kode huruf depan yang menunjukkan asal wilayah kendaraan, kode angka, dan kode huruf belakang yang menunjukkan asal Kota/Kab kendaraan.

Berikut kode huruf belakang Plat nomor N wilayah Malang.
Asal Kota/Kab | Huruf Belakang | Contoh |
Kota Batu | K/L | N 1234 KI |
Kota Malang | A/B/C/E | N 1234 AL |
Kota Pasuruan | V/X | N 1234 VIS |
Kota Probolinggo | Q/R/S | N 1234 QD |
Kab Lumajang | U/Y/Z | N 1234 UI |
Kab. Malang | D/F/G/H/I/J | N 1234 IK |
Kab. Pasuruan | O/T/W | N 1234 OL |
Kab. Probolinggo | M/N/P | N 1234 MT |
Peraturan Kode Angka Pada Plat Nomor
Pada plat kendaraan terdapat angka yang berada di antara kode huruf, Nomor ini disebut dengan nomor urut kendaraan.
Terdiri dari 1 sampai 4 angka, untuk wilayah malang berikut ini adalah peraturan pemberian angka pada kendaraan bermotor
Nomor Urut Registrasi | Jenis Kendaraan |
1 sampai 1999 | Mobil Penumpang |
2000 sampai 6999 | Sepeda Motor |
7000 sampai 7999 | Mobil Bus |
8000 sampai 8999 | Mobil Barang |
9000 sampai 9999 | Kendaraan Khusus |
Peraturan Warna Plat Kendaraan
Warna TNKB (tanda nomor kendaraan bermotor) juga diatur oleh undang-undang, dimana pada tahun 2021 kemarin POLRI mengeluarkan aturan baru tentang warna plat nomor kendaraan.
Dimana plat kendaraan yang dulu memiliki warna plat hitam dengan tulisan putih, kini menjadi plat warna putih dengan tulisan hitam.
Hal ini untuk memudahkan penggunaan ETLE (tilang elektronik).
Berikut ini adalah peraturan warna plat kendaraan kota malang.
Warna Plat | Warna Tulisan | Keterangan |
Putih | Hitam | Kendaraan Bermotor Perseorangan, Badan Hukum, PNA, Badan Internasional |
Putih biru | Hitam | Kendaraan bermotor listrik perseorangan, badan hukum, PNA, badan internasional |
Kuning | Hitam | Kendaraan Bermotor Umum |
Merah | Putih | Kendaraan bermotor instansi pemerintah |
Hijau | Hitam | Kendaraan bermotor di kawasan perdagangan bebas yang mendapatkan fasilitas pembebasan bea masuk |
3. Plat N Malang
Malang memiliki 2 kode plat, yaitu kode plat Kota Malang dan kode plat Kab Malang. Kedua kode plat tersebut memiliki perbedaan dibagian kode huruf belakang yang menunjukkan Kota/Kab asal kendaraan.
Plat N Kota Malang adalah kode plat yang memiliki ciri – ciri diawali huruf N, diikuti angka, dan diakhiri salah satu huruf A/B/C/E.
Berikut contoh mobil Toyota Nav1 dengan nomor plat N Kota Malang.

Plat N Kab. Malang adalah kode plat yang memiliki ciri – ciri diawali huruf N, diikuti angka, dan diakhiri salah satu huruf D/F/G/H/I/J.
Berikut contoh mobil Daihatsu Xenia dengan plat nomor N Kab. Malang.

Kalau anda jadwal bayar pajak plat N anda sudah mepet, anda bisa cek cara bayar pajak kendaraan malang, biar nanti tidak bingung.
Plat Kendaaran kota malang dikeluarkan oleh samsat malang, samsat kota berada di Jl. Supriadi no. 80, sedangkan samsat kabupaten ada di karangploso.
4. Plat N Pasuruan
Sama halnya dengan Malang, Pasuruan juga memiliki 2 kode plat nomor yaitu plat nomor Kota Pasuruan, dan plat nomor Kab. Pasuruan.
Plat N Kota Pasuruan adalah kode plat yang memiliki ciri – ciri diawali huruf N, diikuti angka, dan diakhiri salah satu huruf V/X.
Berikut contoh mobil Honda CR-V dengan plat N Kota Pasuruan.

Plat N Kab Pasuruan adalah kode plat yang memiliki ciri – ciri diawali huruf N, diikuti angka, dan diakhiri salah satu huruf O/T/W.
Di bawah ini contoh mobil Toyota Avanza dengan plat N Kab. Pasuruan.

Samsat Pasuruan terletak di Jl. Sultan Agung No.80, Purutrejo, Kec. Purworejo. Samsat Pasuruan menyediakan berbagai layanan pengurusan surat kendaraan bermotor seperti Pembayaran Pajak, Balik nama kendaraan pasuruan, dan juga mutasi.
5. Plat N Probolinggo
Probolinggo memiliki 2 kode plat, yaitu kode plat Kota Probolinggo, dan kode plat Kab Probolinggo.
Plat N Kota Probolinggo adalah kode plat dengan ciri – ciri diawali huruf N, diikuti angka, dan diakhiri salah satu huruf Q/R/S.
Berikut contoh mobil Honda Jazz dengan plat N Kota Probolinggo.

Plat N Kab Probolinggo adalah kode plat dengan ciri – ciri diawali huruf depan N, diikuti angka, dan diakhiri salah satu huruf M/N/P.
Berikut contoh motor Honda PCX dengan plat nomor N Kab. Probolinggo.

6. Plat N Lumajang
Plat N Kab. Lumajang adalah kode plat yang memiliki ciri – ciri diawali huruf depan N, diikuti angka, dan diakhiri salah satu huruf U/Y/Z.
Berikut contoh mobil Toyota Fortuner dengan plat nomor N Kab Lumajang.

7. Plat N Batu
Plat N Kota Batu adalah kode plat yang memiliki ciri – ciri diawali huruf N, diikuti angka, dan diakhiri salah satu huruf K/L.
Berikut contoh mobil Kijang Innova dengan plat N Kota Batu.

E-samsat Kota malang
Jika anda ingin mengecek pajak dan informasi kendaraan untuk kendaraan plat N, anda bisa menggunakan E-samsat jawa timur yang bisa anda akses di https://info.dipendajatim.go.id/index.php?page=info_pkb
Jika anda tidak mau menggunakan aplikasi cek pajak kendaraan yang kami siapkan diatas, anda bisa menggunakan e-samsat ini yang bisa diakses via web browser.
Untuk menggunakan ini anda bisa memasukan
- Nomor Polisi
- Captcha
Itu saja, namun anda tidak bisa mengetahui data yang bersifat privat, jika anda ingin mengecek nama pemilik kendaraan untuk plat N, anda bisa menggunakan layanan pembayaran pajak di tokopedia, namun untuk bisa menggunakan layanan tersebut, anda haurus memasukan NIK dan 5 nomor rangka terahir kendaraan.
Tanya Jawab Seputar Plat N
Bagaimana cara cek pajak kendaraan plat N?
Cara cek tarif pajak kendaraan plat N atau semua kendaraan dengan plat nomor Indonesia dapat menggunakan Aplikasi Cek Nomor.
Aplikasi ini akan memberikan informasi pemilik kendaraan, data plat nomor , serta tarif pajak kendaraan secara langsung, karena aplikasi ini terhubung dengan data E-Samsat seluruh wilayah Indonesia.
Bagaimana cara cek informasi kendaraan?
Sama sepert cek tarif pajak kendaraan, untuk cek informasi pemilik kendaraan dapat menggunakan Aplikasi Cek Nomor.
Bagaimana cara menggunakan Aplikasi Cek Nomor?
Berikut langkah – langkah cara menggunakan Aplikasi Cek Nomor.
1. Download Aplikasi Cek Nomor pada handphone Anda melalui tombol download di atas.
2. Klik Nama daerah anda
3. Masukkan plat kendaraan Anda.
Selain dapat mengecek tarif pajak dan informasi kendaraan, pada Aplikasi Cek Nomor juga terdapat Kalkulator denda pajak.
Dimana wajib pajak dapat mengurus pergantian plat kendaraan yang dilakukan secara berkala setiap 5 tahun sekali?
Mengganti plat atau biasa dikenal dengan pembayaran pajak 5 tahunan, harus dilakukan di samsat pusat sesuai dengan kendaraan yang terdaftar. Anda dapat melihatnya di BPKB, apakah plat AG Anda berasal dari Samsat Malang, Samsat Pasuruan, Samsat Probolinggo, Samsat Lumajang, atau Samsat Batu.
Setelah mengetahui Kota atau Kabupaten mana saja yang menggunakan plat nomor N, maka sekarang Anda menjadi lebih mudah mengetahui darimana asal kendaraan bermotor.
Lokasi Kota Malang berada di tengah – tengah Kabupaten Malang. Wilayah Kabupaten Malang berbatasan dengan beberapa Kota dan Kabupaten Jawa Timur, yaitu :
- Barat : Kab. Kediri dan Kab. Blitar
- Timur : Kab. Lumajang dan Kab. Probolinggo
- Utara : Kab. Jombang, Kab. Pasuruan, dan Kota Batu
- Selatan : Samudera Hindia
Berdasarkan data BPS tahun 2020, diketahui jumlah kendaraan bermotor di Kota Malang berjumlah 361.329 unit sepeda motor, 91.299 unit mobil penumpang, 1.016 unit bus, dan 16.702 unit truk.