
KK Bekasi – Nomor KK menjadi salah satu persyaratan untuk pengurusan berkas. Jika KK bermasalah tentu akan sangat merepotkan. Namun sekarang cek KK serta validasi KK Kota dan Kabupaten Bekasi kini bisa dilakukan secara online.
Jika Anda ingin melakukan cek KK online ataupun pelayanan lainnya seputar Kartu Keluarga, silahkan menuju ke aplikasi cek KK online berikut.
Berikut adalah beberapa hal yang akan dibahas pada artikel ini:
- Layanan Disdukcapil Bekasi Online
- Alamat Disdukcapil Kota Bekasi
- Alamat Disdukcapil Kab Bekasi
- Cara Cek Nomor KK Bekasi Aktif atau Tidak Online
- Cara Konsolidasi KK Kota Bekasi
- Cara Konsolidasi KK Kab Bekasi
- Pembuatan KK Kabupaten Bekasi
- Cara Cetak KK Kota Bekasi Online
- Cara Cetak KK Kabupaten Bekasi Online
- Cek Alamat Bekasi Berdasarkan KK
Layanan Disdukcapil Bekasi Online
Jika Anda ingin menuju layanan online dukcapil Bekasi secara mudah dan cepat, Anda bisa menekan tombol berikut.
Layanan online Dukcapil Kota Bekasi berupa aplikasi bernama e-Open. Aplikasi tersebut bisa Anda download di playstore dan bisa digunakan untuk pengurusan dokumen kependudukan seperti :
- Pembuatan KK
- Pembuatan KTP
- Permohonan Akta Kelahiran
- Permohonan Akta Kematian
- Dan sebagainya.
Sedangkan layanan online Dukcapil Kabupaten Bekasi bisa diakses dengan link https://sitepak.bekasikab.go.id/esiak/
Alamat Disdukcapil Kota Bekasi
Kantor Dukcapil Kota Bekasi beralamatkan di Jl. Ir. H. Juanda No.100, RT.001/RW.005, Margahayu, Kec. Bekasi Tim., Kota Bks, Jawa Barat. Untuk jam pelayanannya adalah Senin – Jumat jam 07.30 – 16.00 dan Sabtu jam 07.30 – 16.00.
Untuk lebih jelasnya letak Kantor Dukcapil Kota Bekasi bisa Anda lihat maps di bawah ini.
Alamat Disdukcapil Kabupaten Bekasi
Sedangkan untuk Kantor Disdukcapil Kabupaten Bekasi terletak di Sukamahi, Kec. Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Untuk jam pelayanan Disdukcapil Kabupaten Bekasi adalah hari Senin – Jumat jam 07.30 – 16.00.
Berikut letak Kantor Disdukcapil Kabupaten Bekasi di maps.
Cara Cek Nomor KK Bekasi Aktif atau Tidak Online
Bagi Anda warga Kota dan Kabupaten Bekasi yang ingin cek keaktifan nomor KK, silahkan ikuti langkah – langkah berikut.
- Download aplikasi scan barcode di play store
Pertama Anda download aplikasi scan barcode dari play store. Ada banyak aplikasi scanner yang tersedia, Anda bisa pilih salah satu. Atau Anda juga bisa gunakan fitur scan yang tersedia di setiap HP.
- Scan barcode yang ada di KK Anda
Selanjutnya, silahkan Anda scan barcode tersebut. Usahakan agar barcode pada posisi yang tepat dengan kamera agar scan berhasil.
Jika KK Anda belum memiliki barcode, Anda bisa lakukan update KK terlebih dahulu. - Tekan link hasil scan barcode
Jika scan berhasil, maka akan muncul link yang bisa Anda klik. Setelah itu Anda akan langsung diarahkan ke website kemendagri. Kemudian masukkan kode captcha pada kotak yang tersedia.
- Periksa status keaktifan KK yang muncul
Setelah itu, informasi status keaktifan KK Anda akan muncul. Jika yang muncul centang hijau berarti KK Anda aktif. Jika yang muncul strip kuning berarti KK Anda sedang bermasalah.
Cara Konsolidasi KK Kota Bekasi
Jika ditemukan KK Anda bermasalah, silahkan ajukan validasi ke Dukcapil Kota Bekasi melalui aplikasi E-Open.
Berikut cara konsolidasi KK Kota Bekasi online:
- Buka aplikasi e-Open.
- Klik Daftar untuk pembuatan akun.
- Klik Validasi Online.
- Lengkapi data diri yang diminta.
- Klik Kirim
Setelah mengajukan validasi, Anda bisa mengecek hasil validasi KK Kota Bekasi melalui whatsapp di nomor 08118355599 atau DM instagram @disdukcapil_kotabekasi dengan format berikut:
NIK :
Nama :
No KK :
Kendala :
Tanggal pengisian Google Form :
Cara Konsolidasi KK Kab Bekasi
Jika KK Kab Bekasi yang Anda miliki tidak aktif, Anda bisa mengajukan validasi ke Dukcapil Kabupaten Bekasi via whatsapp di nomor 081316908360.
Berikut ini cara validasi KK Kab Bekasi:
- Simpan nomor whatsapp Layanan Validasi KK Kab Bekasi 081316908360.
- Buka aplikasi whatsapp di HP Anda.
- Ketik nama, NIK, No KK, dan keluhan Anda.
- Kirim ke Layanan Validasi KK Kab Bekasi.
Nb: Petugas Dukcapil Kab Bekasi membutuhkan waktu yang sedikit lama untuk membalas pesan Anda. Jika Anda membutuhkan KK Anda divalidasi dengan cepat, silahkan langsung datang ke Dukcapil Kab Bekasi.
Cara Membuat KK Kabupaten Bekasi
Bagi Anda yang ingin membuat KK Kab Bekasi, silahkan ikuti langkah – langkah berikut:
- Buka Layanan KK Kab Bekasi di link https://sitepak.bekasikab.go.id/esiak/
- Pilih menu KK.
- Isi nama dan data yang diri dengan lengkap
- Upload berkas persyaratan yang dimnta
- Tunggu verifikasi dari petugas.
Cara Cetak KK Kota Bekasi Online
Berikut cara cetak sendiri KK Kota Bekasi secara online :
- Lakukan pendaftaran buat KK online di aplikasi E-Open.
- Lengkapi data dan syarat yang diminta.
- Tunggu petugas selesai verifikasi.
- Jika verifikasi selesai, tunggu email dari petugas.
- Download file KK yang dikirim via email.
- Cetak KK Anda.
Nb: Jika tidak dapat email, silahkan datang ke Dukcapil Kota Bekasi.
Cara Cetak KK Kabupaten Bekasi Online
Berikut cara cetak sendiri KK Kabupaten Bekasi online :
- Lakukan pembuatan KK Online di https://sitepak.bekasikab.go.id/esiak/
- Pilih menu KK.
- Lengkapi data dan persyaratan.
- Tunggu verifikasi dari petugas.
- Jika status tertulis SIAP DIAMBIL, klik Cetak Mandiri
- Setelah terdownload, silahkan Anda print KK Anda.
Cek Alamat Bekasi Berdasarkan KK
Nomor KK mengandung arti, salah satunya adalah wilayah. Melalui nomor KK, Anda bisa mengetahui provinsi dan kabupaten tempat tinggalnya.
Untuk Kota Bekasi memiliki kode KK 3275, sedangkan kode KK Kabupaten Bekasi adalah 3216.
Berikut daftar kode KK Kota Bekasi
Kode KK | Kecamatan |
---|---|
32.75.12 | Pondok Melati |
32.75.11 | Mustika Jaya |
32.75.10 | Jatisampurna |
32.75.09 | Jatiasih |
32.75.08 | Pondok Gede |
32.75.07 | Bantar Gebang |
32.75.06 | Medan Satria |
32.75.05 | Rawalumbu |
32.75.04 | Bekasi Selatan |
32.75.03 | Bekasi Utara |
32.75.02 | Bekasi Barat |
32.75.01 | Bekasi Timur |
Berikut daftar kode KK Kabupaten Bekasi
Kode KK | Kecamatan |
---|---|
32.16.10 | Karangbahagia |
32.16.09 | Cikarang Utara |
32.16.11 | Cikarang Timur |
32.16.19 | Cikarang Selatan |
32.16.20 | Cikarang Pusat |
32.16.08 | Cikarang Barat |
32.16.07 | Cibitung |
32.16.22 | Cibarusah |
32.16.16 | Cabangbungin |
32.16.23 | Bojongmangu |
32.16.02 | Babelan |