
Harga Bekas Suzuki Aerio – Suzuki Aerio menjadi salah satu mobil yang paling sering ditemui di jalanan pada tahun 2002 – 2006.
Bahkan hingga sekarang, mobil ini masih banyak dicari orang karena harga bekasnya yang cukup murah. Di beberapa platform online, Harga bekas mobil ini bahkan hanya dijual sebesar Rp. 50 jutaan.
Harga bekas Suzuki Aerio terendah adalah Rp. 94 juta dan tertinggi adalah Rp. 130 juta, tergantung kondisi mobil tersebut.
Anda bisa melihat secara lengkap daftar harga bekas Suzuki Aerio pada tabel di bawah ini.
Daftar Isi:
- Daftar harga bekas Suzuki Aerio berdasarkan tahun
- Informasi Suzuki Aerio
- Faktor yang mempengaruhi harga mobil Aerio
- Penyusutan harga bekas Aerio
- Tips membeli mobil Aerio bekas
Daftar Harga Bekas Suzuki Aerio Berdasarkan Tahun
Berikut ini adalah daftar harga bekas Suzuki Aerio tahun 2014 – 2021.
Model | Tahun | Pajak |
---|---|---|
AERIO AT | 2000 | Rp 2.260.000 |
AERIO AT | 2001 | Rp 2.380.000 |
AERIO DX MT | 2002 | Rp 1.320.000 |
AERIO DX AT | 2002 | Rp 1.440.000 |
AERIO GX AT | 2002 | Rp 1.520.000 |
AERIO AT | 2002 | Rp 2.520.000 |
AERIO DX MT | 2003 | Rp 1.340.000 |
AERIO DX AT | 2003 | Rp 1.500.000 |
AERIO GX AT | 2003 | Rp 1.540.000 |
AERIO DX MT | 2004 | Rp 1.440.000 |
AERIO DX AT | 2004 | Rp 1.580.000 |
AERIO GX AT | 2004 | Rp 1.640.000 |
AERIO DX MT | 2005 | Rp 1.520.000 |
AERIO DX AT | 2005 | Rp 1.660.000 |
AERIO GX AT | 2005 | Rp 1.780.000 |
AERIO DX MT | 2006 | Rp 1.580.000 |
AERIO DX AT | 2006 | Rp 1.760.000 |
AERIO GX AT | 2006 | Rp 1.880.000 |
AERIO DX MT | 2007 | Rp 1.660.000 |
AERIO DX AT | 2007 | Rp 1.840.000 |
AERIO GX AT | 2007 | Rp 1.920.000 |
Harga tersebut bisa saja berbeda dengan harga yang ada di pasaran, tergantung pada kondisi mobil tersebut.
Informasi Suzuki Aerio
Suzuki Aerio adalah mobil hatchback produksi Suzuki yang pertama kali dikenalkan pada tahun 2001, namun baru diluncurkan di Indonesia pada tahun 2002. Kemudian pada tahun 2007, Suzuki Aerio berhenti produksi dan digantikan dengan Suzuki SX4.
Faktor yang Mempengaruhi Harga Mobil Aerio
Berikut adalah faktor-faktor yang membuat harga bekas Aerio di pasaran menjadi lebih tinggi atau lebih rendah.
- Tipe mobil
- Kondisi badan mobil
- Warna cat mobil
- Modifikasi bentuk mobil
- Jarak tempuh atau jumlah kilometer mobil
- Kondisi mesin
- Kinerja mobil
- Kelengkapan surat-surat mobil
Semakin baik kondisi mobil tersebut maka semakin tinggi pula harga jual bekasnya.
Selain itu faktor lain seperti negoisasi dengan penjual dan lokasi dimana Anda membeli mobil tersebut juga akan mempengaruhi harga jualnya.
Penyusutan Harga Bekas Aerio
Untuk mengetahui informasi seputar penyusutan harga, akan kami sajikan dalam bentuk tabel, seperti berikut.
Besar Persentase Penyusutan Mobil Aerio per Tahun
Berikut ini adalah tabel penyusutan harga mobil Aerio per tahunnya
Tahun | Tingkat Penyusutan |
---|---|
Suzuki Aerio baru | 0 |
Suzuki Aerio umur 1 tahun | Turun 20% dari harga baru |
Suzuki Aerio umur 2 tahun | Turun 10% dari harga umur 1 tahun |
Suzuki Aerio umur 3 tahun | Turun 5% – 8% dari harga umur 2 tahun |
Suzuki Aerio umur 4 tahun | Turun 5% – 8% dari harga umur 3 tahun |
Suzuki Aerio umur 5 tahun | Turun 5% – 8% dari harga umur 4 tahun |
Jadi mobil Aerio akan mengalami penyusutan harga sebesar 20% pada usia mobil satu tahun. Setelah itu, penyusutan akan menurun menjadi 5% – 10% tergantung pada kondisi mobil tersebut.
Contoh Perhitungan Penyusutan Harga Aerio
Coba perhatikan contoh perhitungan penyusutan mobil Aerio pada tabel di bawah ini
Tahun | Penyusutan | Harga Setelah Penyusutan |
---|---|---|
Suzuki Aerio baru | 0 | Rp.150.000.000 |
Suzuki Aerio umur 1 tahun | 20% x Rp. 150.000.000 | Rp. 120.000.000 |
Suzuki Aerio umur 2 tahun | 10% x Rp.120.000.000 | Rp. 108.000.000 |
Suzuki Aerio umur 3 tahun | 8% x Rp. 108.000.000 | Rp. 99.360.000 |
Suzuki Aerio umur 4 tahun | 8% x Rp. 99.360.000 | Rp. 91.411.200 |
Suzuki Aerio umur 5 tahun | 8% x Rp. 91.411.200 | Rp. 84.098.304 |
Jadi dapat disimpulkan bahwa semakin lama usia pemakaian mobil tersebut, maka semakin turun pula harga penyusutannya.
Tips Membeli Mobil Aerio Bekas
Bagi Anda yang ingin membeli mobil Aerio bekas, simak tips-tips berikut ini
- Cek kondisi badan mobil
Pertama pilihlah mobil dengan kondisi cat yang masuh bagus. Perhatikan juga permukaan cat, jika ada yang tidak rata maka bisa diartikan mobil tersebut telah dicat ulang.
Selain itu perhatikan juga goresan-goresan atau bagian penyok pada badan mobil. Hal tersebut menandakan bahwa mobil pernah mengalami tabrakan. - Cek kondisi interior mobil
Periksalah kondisi di dalam mobil. Perhatikan apakah ada kursi yang robek, lantai yang berkarat, atau kondisi dashboard yang retak. Perhatikan juga sabuk pengaman masih berfungsi dengan baik.
- Cek buku servisnya
Untuk mengetahui riwayat servis mobil, Anda bisa melihatnya di buku servis. Di sana akan terlihat kerusakan dan penggantian suku cadang apa yang pernah dilakukan pada mobil tersebut.
Selain itu dengan melihat buku servis Anda bisa mengetahui mobil tersebut dirawat secara rutin atau tidak. - Cek kondisi mesinnya
Permasalahan mesin yang terjadi pada Aerio usia tua biasanya ada pada radiatornya yang retak karena overheat. Oleh sebab itu periksa radiatornya dan pastikan agar tidak ada keretakan di sana.
Jika Anda tetap memilih mobil tersebut, maka solusinya Anda nanti harus mengganti radiatornya. Pergantian tersebut akan memakan dana kurang lebih sebesar Rp. 750 ribu hingga Rp. 1,5 jutaan tergantung merek mobil. - Cek jarak tempuhnya
Jarak tempuh mobil juga penting untuk dipertimbangkan dalam pemilihan mobil bekas. Mobil yang memiliki jarak tempuh yang sedikit bisa membuat servis yang dilakukan masih tergolong ringan. Untuk jarak tempuh mobil pribadi, rata-rata mencapai 20 ribu km pertahunnya.
- Cek kelengkapan surat-surat kendaraan
Jangan lupa untuk memastikan kelengkapan surat-surat kendaraan seperti STNK dan BPKB. Cocokkan data yang ada pada surat kendaraan seperti nomor rangka, nomor mesin, dan plat nomor dengan kondisi fisik mobil tersebut.
- Lakukan test drive
Saat test drive jangan lupa untuk mencoba seluruh fitur mobil seperti system audio, lampu, AC, sabuk pengaman dan fitur-fitur lainnya. Perhatikan juga apakah ada suara-suara asing yang keluar dari mesin.
- Ajak mekanik
Untuk mengurangi resiko kerugian karena tidak dapat melihat kerusakan pada mobil secara detail, sebaiknya Anda mengajak mekanik yang ahli agar lebih mudah. Atau Anda juga bisa membeli Aerio bekas di dealer resmi Suzuki sehingga akan terjamin kualitas mobilnya karena sudah dilakukan pengecekan sesuai dengan standard Suzuki.