
Cara Cek Faskes Dokter Gigi BPJS – Sekarang ini, masyarakat tidak perlu bingung dalam mencari informasi layanan Faskes Dokter Gigi BPJS. Karena BPJS telah membuat layanan online yang bisa digunakan untuk cek daftar faskes Dokter Gigi BPJS terdekat rumah Anda.
Bagaimana cara cek faskes Dokter Gigi BPJS? Cara cek faskes Dokter Gigi BPJS adalah menggunakan aplikasi JKN.
Untuk informasi selengkapnya tentang cek faskes Dokter Gigi BPJS, Anda bisa simak artikel di bawah ini.
- Aplikasi Cek Faskes Dokter Gigi BPJS
- Cara Cek Faskes Dokter Gigi BPJS Via Aplikasi JKN
- Cara Ganti Faskes Dokter Gigi BPJS Kesehatan Via JKN
- Cara Ganti Faskes Dokter Gigi BPJS Kesehatan di Kantor BPJS
- Jenis Perawatan Gigi BPJS di Faskes Dokter Gigi BPJS
Aplikasi Cek Faskes Dokter Gigi BPJS
Bagi masyarakat yang ingin mengetahui daftar Faskes Dokter Gigi BPJS terdekat rumah Anda bisa dilakukan secara online melalui aplikasi BPJS.
Selain untuk cek faskes dokter gigi BPJS, aplikasi tersebut juga memiliki fitur lain seperti cek status keaktifan anggota, cek tagihan BPJS, cek nomor BPJS, daftar BPJS online, serta beberapa informasi penting lainnya.
Untuk cek faskes Dokter Gigi BPJS dengan mudah secara online, Anda bisa download aplikasi nya melalui tombol di bawah ini.
Cara Cek Faskes Dokter Gigi BPJS Via Aplikasi JKN
Berikut ini cara cek faskes Dokter Gigi BPJS secara online melalui aplikasi JKN.
- Buka aplikasi JKN
Pertama Anda harus download terlebih dahulu aplikasi JKN melalui play store atau app store.
- Pilih menu Info Lokasi
Setelah itu buka aplikasi tersebut hingga masuk ke halaman utama. Untuk mencari daftar faskes Dokter Gigi BPJS terdekat Anda tidak diharuskan untuk daftar atau login akun JKN.
- Pilih menu Dokter Gigi
Kemudian, Anda klik pilihan menu Dokter Gigi. Setelah itu akan muncul daftar faskes Dokter Gigi BPJS terdekat rumah Anda. Nanti juga akan muncul informasi nomor telepon serta alamat Faskes Dokter Gigi.
Cara Ganti Faskes Dokter Gigi BPJS Kesehatan Via JKN
Saat pendaftaran BPJS Kesehatan, Anda akan diminta untuk memilih faskes Dokter Gigi untuk BPJS. Namun jika ingin merubah faskes Dokter Gigi BPJS yang telah Anda pilih, Anda bisa melakukannya secara online melalui aplikasi JKN.
Berikut cara ganti faskes Dokter Gigi BPJS Kesehatan melalui aplikasi JKN:
- Download aplikasi JKN Mobile melalui playstore.
- Lakukan login akun JKN menggunakan NIK dan Password.
- Pilih menu Ubah Data Peserta.
- Pilih nama peserta yang ingin diganti Fakses Dokter Giginya.
- Pilih nama faskes terbaru yang diinginkan.
- Tunggu hingga proses selesai.
- Cek informasi yang muncul bahwa faskes telah diganti.
Nb: Jika belum memiliki akun JKN, Anda harus melalui proses pendaftaran akun terlebih dahulu.
Cara Ganti Faskes Dokter Gigi BPJS Kesehatan di Kantor BPJS
Selain secara online, ganti faskes dokter gigi BPJS juga bisa dilakukan di Kantor BPJS masing – masing daerah. Anda cukup bawa KTP, KK, dan Kartu JKN ke Kantor BPJS Kesehatan daerah Anda.
Berikut ini cara ganti faskes Dokter Gigi BPJS di Kantor BPJS:
- Datang ke Kantor BPJS dengan membawa berkas lengkap.
- Ambil nomor antrian yang disediakan.
- Setelah dipanggil, serahkan berkas ke petugas.
- Kemudian isi Formulir Daftar Isian Peserta (FDIP) dengan lengkap.
- Tulis faskes Dokter Gigi yang baru pada formulir tersebut.
- Serahkan formulir ke petugas untuk diinput data.
- Tunggu petugas memberikan info kepada Anda bahwa perubahan data faskes Dokter Gigi BPJS telah berhasil.
Jenis Perawatan Gigi BPJS di Faskes Dokter Gigi BPJS
Berikut beberapa layanan gigi yang ditanggung Faskes Dokter Gigi BPJS:
- Pelayanan administrasi
- Konsultasi hingga ingga pengobatan medis
- Cabut gigi
- Pasang gigi palsu
- Membersihkan plak gigi
- Dan sebagainya