Cara Pasang Voltmeter 2 dan 3 Kabel Pada Motor

Cara Pasang VoltmeterVoltmeter merupakan sebuah alat yang berfungsi untuk mengukur tegangan arus listrik pada aki (accu). Pengukuran tegangan arus listrik tersebut bertujuan untuk mengetahui kondisi aki motor.

Dalam mengukur tegangan listrik aki menggunakan voltmeter tersebut bisa Anda lakukan sendiri di rumah asalkan mengerti prosedurnya.

Lalu bagaimana cara pasang voltmeter 2 kabel ataupun 3 kabel untuk mengukur tegangan listrik pada motor? Anda bisa membaca penjelasannya secara lengkap di bawah ini.

Daftar Isi :

  • Informasi tentang Voltmeter 2 Kabel dan 3 Kabel
  • Cara Pasang Voltmeter 3 in 1 (3 kabel)
  • Cara Pasang Voltmeter 2 in 1 (2 kabel)
  • Fungsi Voltmeter
  • Cara Mengatur Jam Setelah Pemasangan Voltmeter
  • Ukuran Tegangan Aki Normal Motor dan Mobil

Informasi tentang Voltmeter 2 Kabel dan 3 Kabel

Sebelum memasang voltmeter pada motor, perhatikan dulu berapa jumlah kabelnya. Voltmeter yang banyak dijual di pasaran seperti merk Rizoma dan Modish memiliki 2 kabel ataupun 3 kabel.

Sebenarnya baik voltmeter 2 kabel ataupun 3 kabel memiliki fungsi dan cara pasang yang hampir sama. Yang membedakan hanyalah jumlah kabelnya saja.

Voltmeter 2 kabel bisanya terdiri dari kabel warna merah (positif) dan kabel hitam (negatif). Sedangkan untuk voltmeter 3 kabel biasanya terdiri dari kabel hitam (positif), kabel merah (positif) dan kabel hijau (negatif).

Jika Anda ingin mencari voltmeter, Anda dapat mengunjungi Toko Otomotif Shopee melalui link berikut ini.

Dengan melakukan pemesanan melalui link tersebut, Anda akan mendapatkan gratis ongkir dengan penawaran harga yang menarik sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Cara Pasang Voltmeter 3 in 1 (3 kabel)

Berikut adalah cara pasang voltmeter 3 in 1 :

  1. Tentukan lokasi pemasangan voltmeter (bisa di stang atau dekat speedometer)
  2. Kemudian bongkar bagian depan motor.
  3. Hubungkan kabel merah tegangan positif ke kutub aki positif.
  4. Sambungkan kabel hitam ke bagian lampu belakang.
  5. Kemudian pasang kabel hijau voltmeter pada baut rangka motor.
  6. Pastikan semua kabel terpasang dengan benar dan tidak ada konslet.
  7. Nyalakan kontak motor.
  8. Jika voltmeter menyala, pasang kembali bodi motor.

Cara Pasang Voltmeter 2 in 1 (2 kabel)

Berikut ini cara untuk pasang voltmeter 2 in 1 (2 kabel) :

  1. Tentukan kabel positif dan negatif pada volt meter. Biasanya kabel positif berwarna merah, dan kabel negatif berwarna hitam.
  2. Sambungkan kabel voltmeter merah (positif) dan kabel hitam (negatif) pada kabel positif dan negatif kunci kontak motor.
  3. Coba nyalakan kunci kontak motor. Jika voltmeter ikut menyala maka pemasangan voltmeter telah berhasil.

Catatan : Pemasangan voltmeter cara di atas membuat voltmeter menyala hanya pada saat kontak motor di posisi on.

Fungsi Voltmeter

Voltmeter yang dijual dipasaran terdiri dari dari berbagai jenis, seperti analog dan digital. Voltmeter memang tidak ada kaitannya dengan kelistrikan pada motor. Namun dengan pemasangan voltmeter, pemilik motor bisa mengukur serta mengetahui kondisi tegangan arus listrik pada aki.

Beberapa fungsi penting lain voltmeter antara lain:

  • Memastikan dan mengontrol tegangan arus listrik yang mengalir pada setiap komponen.
  • Sebagai pusat pembagian aliran listrik pada motor.
  • Untuk mengetahui tegangan aki dalam keadaan normal.

Cara Mengatur Jam Setelah Pemasangan Voltmeter

Setelah Voltmeter berhasil di pasang, Anda dapat mengatur jam pada voltmeter tersebut.  Cara untuk mengatur jam pada voltmeter adalah sebagai berikut:

  1. Tekan tombol mode selama beberapa detik.
  2. Pilih format waktu 24 (untuk 24 jam) atau 12 (untuk 12 jam) sesuai keinginan Anda.
  3. Setelah itu, tekan tombol mode lagi untuk mengatur angka bagian jamnya.
  4. Jika jam sudah sesuai, tunggu lagi beberapa detik.
  5. Setelah angka pada voltmeter berkedip, silahkan atur bagian menit dengan cara yang sama.
  6. Tunggu beberapa detik dan jam pada voltmeter sudah sesuai.

Ukuran Tegangan Aki Normal Motor dan Mobil

Setelah memasang voltmeter, Anda bisa memantau kondisi aki melalui tegangan yang ditunjukkan pada voltmeter.

Lalu berapa tegangan aki normal untuk motor dan mobil?

Tegangan aki motor minimal adalah 12,4 volt pada saat motor dikendarai, dan tegangan aki mobil normal adalah 12.5 volt. Sedangkan untuk tegangan maksimal aki motor dan mobil adalah sekitar 14 volt.

Jika tegangan pada voltmeter menunjukkan angka yang lebih rendah dari standar tegangan normal, maka bisa jadi kondisi aki melemah. Namun jika tegangan menunjukkan angka yang terlalu tinggi, maka bisa jadi aki mengalami over charge.