BPJS Banjarnegara : Alamat, Faskes, Dokter, & Pendaftaran

kantor bpjs banjarnegara
Gambar Kantor BPJS Banjarnegara Diambil Oleh Cahyo Edhi Widyatmoko

BPJS Banjarnegara – Banyak warga Banjarnegara kini telah memanfaatkan layanan BPJS Kesehatan untuk meringankan biaya pengobatan yang ditanggung. Apalagi banyak faskes di Banjarnegara yang sudah bekerja sama dengan BPJS, sehingga warga menjadi lebih mudah dalam mengakses layanan BPJS.

Untuk mengetahui daftar faskes BPJS Banjarnegara serta beberapa informasi penting lainnya, silahkan baca pembahasan di bawah ini.

Daftar Isi :

  • Aplikasi Cek Status BPJS dan Faskes Banjarnegara
  • Alamat dan Jam Buka Kantor BPJS Kesehatan Banjarnegara
  • Syarat Daftar BPJS Kesehatan Banjarnegara
  • Cara Daftar BPJS Banjarnegara Online
  • Cara Daftar BPJS Banjarnegara di Kantor BPJS Banjarnegara
  • Biaya Iuran BPJS Kesehatan Banjarnegara
  • Daftar Faskes BPJS Banjarnegara

Aplikasi Cek Status BPJS dan Faskes Banjarnegara

Peserta yang membayar BPJS tidak sesuai tanggal jatuh tempo mengakibatkan Kartu BPJS akan dinonaktifkan sementara. Jika Anda ingin cek status BPJS Anda aktif atau tidak, silahkan gunakan aplikasi BPJS.

Di dalam aplikasi tersebut tersedia beberapa menu lainnya seperti seperti cek status BPJS, faskes BPJS terdekat, serta cek denda BPJS Kesehatan.

Untuk cek status BPJS dan faskes terdekat di Banjarnegara, Anda bisa download aplikasinya melalui tombol di bawah.

Alamat dan Jam Buka Kantor BPJS Kesehatan Banjarnegara

Kantor BPJS Kesehatan Banjarnegara beralamatkan di Jl. Mayjend Soetojo No.6, Parakancanggah, Kutabanjarnegara, Kec. Banjarnegara, Kab. Banjarnegara, Jawa Tengah.

Jika ingin ke Kantor BPJS Kesehatan Banjarnegara, silahkan datang pada jam pelayanannya Senin – Jumat jam 08.00 – 15.00.

Berikut letak kantor BPJS Kesehatan Banjarnegara di google maps.

Kantor BPJS Banjarnegara juga dekat dengan ATM BNI, jaraknya kurang lebih 600 meter ke arah Barat.

atm terdekat dari bpjs banjarnegara

Syarat Daftar BPJS Kesehatan Banjarnegara

Berikut berkas persyaratan yang harus Anda lengkapi saat pendaftaran BPJS Banjarnegara:

  • Kartu Keluarga
  • KTP
  • Foto copy rekening bank
Syarat Membuat BPJS

Anda bisa fotocopy berkas terlebih dahulu di fotocopy an dekat Kantor BPJS Banjarnegara. Letaknya dari Kantor BPJS Banjarnegara ke timur kurang lebih 260 meter.

Pendaftaran BPJS kini bisa dilakukan dengan mudah menggunakan aplikasi. Silahkan tekan tombol di bawah ini untuk download aplikasinya sekarang juga.

Cara Daftar BPJS Banjarnegara Online

Berikut cara pendaftaran peserta baru BPJS Banjarnegara melalui aplikasi JKN.

  1. Silahkan download aplikasi JKN

    Sebelum daftar, Anda harus download dulu aplikasi JKN Mobile. Aplikasi tersebut tersedia di playstore atau appstore.

  2. Lakukan pendaftaran akun JKN

    Setelah terdownload, buka aplikasi JKN dan klik Daftar. Setelah itu, masukkan Nama, NIK, Tanggal Lahir, serta kode captcha. Tunggu hingga kode verifikasi dikirim ke nomor Anda dan masukkan kode verifikasi tersebut ke kotak yang tersedia.

  3. Pilih salah satu anggota KK yang didaftarkan BPJS

    Setelah berhasil melakukan pendaftaran akun, maka daftar nama anggota keluarga Anda akan muncul. Kemudian pilih salah satu nama yang ingin daftar BPJS. Anda bisa pilih nama Anda sendiri atau salah satu anggota keluarga Anda.

  4. Pilih nama faskes Tingkat Pertama

    Selanjutnya, tentukan Faskes Tingkat Pertama Anda. Usahakan pilih faskes yang dekat dengan rumah Anda. Caranya Anda klik Faskes Tingkat Pertama, kemudian pilih Provinsi Jawa Tengah dan Kabupaten Banjarnegara.
    Setelah itu pilih salah satu nama faskes yang tersedia seperti Puskesmas, Dokter Umum, ataupun klinik.

  5. Tentukan tingkat kelas rawat BPJS

    Jika sudah, pilih menu Kelas. Kemudian pilih salah satu kelas rawat BPJS. Kelas rawat tersebut dibagi menjadi 3 tingkat dengan iuran bulanan yang berbeda – beda.

  6. Pilih metode pembayaran BPJS

    Setelah itu, silahkan pilih metode pembayaran BPJS. Tersedia pilihan pembayaran bank dan non bank yang semuanya menggunakan sistem autodebet. Jika memilih bank, nanti Anda harus memasukkan nomor rekening sesuai dengan bank yang Anda pilih.
    Untuk rekening yang digunakan tidak harus atas nama yang didaftarkan BPJS, bisa menggunakan rekening orang lain seperti orang tua atau saudara. Nanti tagihan BPJS akan langsung dipotong dari rekening tersebut.

  7. Buka email verifikasi pendaftaran dari BPJS

    Jika pendaftaran berhasil, maka BPJS akan mengirim Anda sebuah email berisi pemberitahuan dank Kode Virtual Account Anda. Kartu BPJS Anda baru aktif sekitar 7 hari setelah pembayaran dilakukan.

  8. Cetak Kartu BPJS Kesehatan dari aplikasi JKN

    Terakhir, Anda tidak diwajibkan untuk mencetak Kartu BPJS Kesehatan. Jika ingin mencetaknya, silahkan masuk ke menu Kartu Peserta untuk cetak Kartu BPJS Digital dengan Kartu ID.

cara buat BPJS Online Via JKN

Daftar BPJS Banjarnegara Online Via Layanan Pandawa

Layanan Pandawa merupakan layanan peserta BPJS Kesehatan melalui aplikasi whatsapp dengan nomor 08118165165.

Beberapa layanan BPJS yang tersedia di Pandawa antara lain pendaftaran peserta baru, pengaktifan kembali BPJS, perubahan data, dan beberapa menu layanan lainnya. Menu tersebut tersedia melalui link yang dikirim melalui whatsapp Pandawa.

Cara pendaftaran BPJS Kesehatan yang lebih jelas bisa Anda lihat video di bawah ini.

Cara Daftar BPJS Banjarnegara di Kantor BPJS Banjarnegara

Bagi warga Banjarnegara yang ingin daftar BPJS secara offline, silahkan ikuti langkah – langkah di bawah ini.

  1. Siapkan KK, KTP, dan buku rekening Anda.
  2. Kemudian menuju ke Kantor BPJS Kesehatan Banjarnegara sesuai jam pelayanannya .
  3. Setelah sampai, ambil nomor antrian yang sudah disediakan.
  4. Serahkan berkas yang Anda bawa ke Loket Pendaftaran.
  5. Lengkapi formulir pendaftaran BPJS yang diberikan petugas.
  6. Serahkan formulir yang sudah terisi ke petugas untuk diinput data.
  7. Setelah itu, ambil kode pembayaran BPJS yang diberikan petugas.
  8. Lakukan pembayaran ke tempat pembayaran yang diinstruksikan petugas.
  9. Bawa bukti pembayaran tersebut ke Kantor BPJS Kesehatan Banjarnegara.
  10. Serahkan bukti pembayaran ke Loket untuk verifikasi.

Biaya Iuran BPJS Kesehatan Banjarnegara

Iuran BPJS yang dibayar setiap bulannya ditentukan berdasarkan kelas rawat yang dipilih. Namun untuk sistem pembayarannya memiliki sedikit perbedaan tergantung pada jenis kepesertaan BPJS.

Biaya Iuran BPJS Kesehatan Bukan Penerima Upah Banjarnegara

Seluruh iurannya dibayar sendiri sesuai tingkat kelas yang dipilih jika Anda termasuk Peserta Bukan Penerima Upah (PBPU) atau peserta BPJS Mandiri.

Pembayaran tersebut bisa Anda lakukan secara langsung ke kantor BPJS atau Anda juga bisa membayar BPJS secara online.

Berikut biaya iuran BPJS Kesehatan Bukan Penerima Upah di Kabupaten Banjarnegara.

Kelas FaskesBiaya Per Bulan
Kelas 1Rp. 150.000
Kelas 2Rp. 100.000
Kelas 3Rp. 35.000

Biaya Iuran BPJS Kesehatan Penerima Upah Banjarnegara

Untuk Peserta Penerima Upah BPJS biaya iuran per bulan dikenakan tarif 5% x penghasilan perbulan. Dengan rincian 4% dibayar oleh pemberi upah dan yang 1% dibayar oleh penerima upah.

Daftar Faskes BPJS Banjarnegara

Berikut ini daftar lengkap Fasilitas Kesehatan BPJS di Kabupaten Banjarnegara.

Daftar Faskes BPJS Rumah Sakit Banjarnegara

NoNama Rumah Sakit
1RS ISLAM BANJARNEGARA
2RS PKU MUHAMMADIYAH BNA
3RSU EMANUEL
4RSUD HJ. ANNA LASMANAH BNA

Daftar Faskes BPJS Puskesmas Banjarnegara

NamaTeleponAlamat
11151702 – Wanayasa 262-08112917374DS JATILAWANG
11151102 – Rakit 20821-35152400JL RAYA LENGKONG
11150202 – Purwareja Klampok 20813-92268119Karangjati-Gendulekor
11151501 – Pejawaran0813-27163975JL RAYA PANUSUPAN
11151401 – Pagentan 10811-2618976JLN RAYA PAGENTAN-BANJARNEGARA
11151101 – Rakit 10286-5989001JLN RAYA RAKIT BANDINGAN
11150901 – Banjarmangu 10286-5986664JL RAYA KARANGKOBAR KM 7
11151601 – Batur 10286-5986267Jl Raya Sumberejo No 5
11150501 – Bawang 10286-597009JL.RAYA BAWANG KM 6
11150902 – Banjarmangu 20286-5963824JL. RAYA KARANGKOBAR KM 11
11150602 – Banjarnegara 20286-594575JL TIRTASARI BANJARNEGARA
11150802 – Madukara 20286-594430JLN RAYA MADUKARA KM 5
11150601 – Banjarnegara 10286-591529JL. SERMA MUKLAS KM 1
11151301 – Karangkobar0286-591189JLN RAYA GAYAM
11151701 – Wanayasa 10286-59Jln Raya Wanayasa Karangkobar
11150102 – Susukan 20286-5213022JL RAYA SUSUKAN
11150302 – Mandiraja 20286-5210062PURWASABA
11150101 – Susukan 10286-479271JL RAYA SUSUKAN NO 34
11150301 – Mandiraja 10286-411478JLN MARTADIPURA NO.1
11150402 – Purwanegara 20286-411334Jl Raya Merden
11151001 – Wanadadi 10286-3398675JLN RAYA BARAT KECAMATAN WANADADI
11150702 – Sigaluh 20286-3305039JL RAYA WONOSOBO KM 15
11150502 – Bawang 20286-082829011JALAN DESA WANADRI
11152001 – Pagedongan0286-082281285JL. RAYA PAGEDONGAN KM 7
11150801 – Madukara 10286-028659869DS MADUKARA NO 2
11150701 – Sigaluh 10286-028658010JL. RAYA SIGALUH KM 08
11150201 – Purwareja Klampok 10286-028647926JL. PERTANIAN NO. 1
11151002 – Wanadadi 20286-028633986DS LINGGASARI
11151201 – Punggelan 10286-028633420JL PASAR MANIS
11151602 – Batur 20286-028633420Jl Raya Dien Kulon
11150401 – Purwanegara 10286-0286 5988JL. DESA KALIPELUS
01440001 – Pagentan 20286-0JL. RAYA PAGENTAN KM. 17
11151801 – Kalibening0285-522118JL RAYA KALIBENING NO 1
11151202 – Punggelan 20-0DESA PETUGURAN
11151901 – Pandanarum0-0JLN. RAYA PANDANARUM KM.1 DESA

Daftar Faskes BPJS Dokter Praktik Perorangan Banjarnegara

NamaTeleponAlamat
1115U030 – dr. Edy Wibowo0286-081227228JL. RAYA KLAMPOK
1115U019 – dr. Aida Fitriani0286-591925JALAN RAYA SEMAMPIR
1115U018 – dr. Sulistyowati, M.Kes0286-028659621REJASA, MADUKARA
1115U016 – dr. Hardjanto0286-081327442JL. MAYJEN SUTOYO 53 CILINCING
1115U001 – dr. Marbaniati, DCHT, M.Kes0286-081215894JL. MAYJEND. SUTOYO 78A
0144U041 – dr. Bugar Wijiseno0821-3697975JL. RAYA BANJARNEGARA-BANYUMAS
0144U040 – dr. Nono Sukarman0821-34083423JLN RAYA BAWANG KM 08 , BANJAR
0144U035 – dr. Wahyudi0812-081228883RUKO JL RAYA BARAT WANADADI
0144U032 – dr. Ahmad Setiawan, MPH0813-25600101PERUM KARANGSEMI ASRI NO 3 SEM
0144U003 – dr. Latifa Hesti P, M.Kes0286-081327200JL. LETNAN KARJONO NO 171

Daftar Faskes BPJS Klinik Pratama Banjarnegara

NamaTeleponAlamat
0144B005 – Klinik PKU Muh. Kalibening0285-3320221JL KH. AHMAD DAHLAN KM 1, KALIBENING
0144B004 – Klinik Resa Medika0286-591799JL. GOTONG ROYONG NO. 7
0144B003 – Klinik Yakkum0286-476850JL. A. YANI
0144B002 – Klinik Ibunda0813-27458607PRAMUKA NO 392
0144B001 – Klinik Anastasia0812-2959431JL. RAYA GEMURUH KM 5
01440003 – Klinik Polres Banjarnegara0286-594855JL. PEMUDA 39
01440002 – Klinik Kartika 04/Banjarnegara0286-591269JL. DI PANJAITAN NO. 27

Daftar Faskes BPJS Apotek Banjarnegara

NamaTeleponAlamat
0144A010 – Apotik Anastasia0286-5985398Jl Raya Gemuruh KM 5
0144A012 – Apotek Hidayah0286-592394JL. JEND SUDIRMAN NO 11
0144A013 – IF Klinik Utama PKU Muh Merden0286411501JLN. H. ABDUL SALAM
0144A014 – Apotek Danaraja0857-26168485JL. RAYA BANJARNEGARA-BANYUMAS
0144A015 – IF RSU PKU MUHAMMADIYAH BNA(0286) 411598JALAN RAYA BNA BMS KM 18
1115A001 – IF RSUD HJ ANNA LASMANAH BNA0286592462Jl. Mayjen Sutoyo, Bna
1115A004 – IF RSU EMANUEL0286479032Jl. Raya Klampok, Bna
1115A006 – IF RSI BANJARNEGARA0286597034Jl. Raya Bawang, Bna